• Jelajahi

    Copyright © Media Online
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Proyek Pembangunan Saluran Drainase Tanpa Papan Informasi, Diduga Proyek Semacam Ini Kuat Dugaan Terjadinya Korupsi

    JambarPost
    11/27/2022, 13:45 WIB Last Updated 2022-11-27T06:45:57Z

    Jambarpost.com, Bungo-  Pekerjaan Proyek Pembangunan Saluran Drainase yang ada di wilayah Kecamatan Bathin III Kabupaten Bungo provinsi Jambi patut dipertanyakan.

    Pasalnya, Pekerjaan Proyek yang sudah berjalan lebih kurang empat bulan tersebut  diduga asal jadi, serta tanpa ada papan nama proyek yang dipasang dilokasi pekerjan.

    Dari pantauan Tim Media Jambarpost di lapangan bahwa Proyek Pembangunan Saluran Drainase yang dibangun menggunakan Anggaran Pemerintah di Duga Proyek Siluman, sebab sama sekali tidak bisa diketahui asal usulnya darimana, besar anggaran berapa, Volume berapa, serta CV apa yang mengerjakan, bahkan siapa petugas dari Dinas terkait yang ditugaskan untuk melakukan pengawasan sama sekali tidak terlihat di Lokasi Pekerjaan.

    Dari sumber yang dipercaya yang enggan disebutkan namanya saat di konfirmasi Media Jambarpost di lapangan menuturkan  Proyek Drainase itu bersumber dari Aspirasi Dewan Provinsi.

    Entah Aspirasi Dewan siapa dan dari Partai apa, Sayo kurang tau juga bang, tutur sumber yang enggan disebutkan namanya.

    Pengerjaan Proyek Pemerintah tanpa memasang Papan Nama kegiatan disinyalir marak di Kabupaten Bungo, Provinsi Jambi, Praktik semacam ini membuka pintu terjadinya tindakan Korupsi.

    Proyek Pembangunan Saluran Drainase yang ada di Wilayah Kecamatan Bathin III Bungo, Tampa Papan Informasi jauh dari kata Transparan diduga pihak Kontraktor dengan sengaja untuk membodohi Publik dan masyarakat dan abaikan undang-undang serta tabrak Perpres nomor 54 tahun 2010 dan Nomor 70 tahun 2012.

    Sesuai amanah Undang-undang keterbukaan Informasi Publik (KIP) Nomor 14 Tahun 2008 dan Perpres Nomor 54 tahun 2010 dan Nomor 70 Tahun 2012, dimana mengatur setiap Bangunan yang dibiayai oleh Negara wajib memasang Papan Nama Proyek.

    Papan Nama penting sebagai sarana masyarakat mengetahui jenis Kegiatan Proyek, Besarnya Anggaran dan asal usul Anggaran (APBD/APBN) Nama Kontraktor, tenaga waktu pelaksanaan Kegiatan, dan Perawatan, Papan Nama Proyek sebagai bentuk Transparansi sekaligus memberikan kesempatan untuk masyarakat untuk melakukan pengawasan dan pencegahan terjadinya pencurian Uang Negara.

    Proyek yang dikerjakan tanpa menggunakan papan Proyek itu indikasinya bisa sebagai trik untuk tidak transparan kepada Publik  agar tidak termonitoring besar anggaran dan sumber anggaran darimana.

    Diminta kepada BPK Perwakilan Provinsi Jambi, Kajati, Kajari Bungo, Dinas  FU  Jambi, Dinas FU Bungo untuk meninjau serta mengkaji ulang terkait Bangunan Saluran Drainase di Wilayah Kantor Kecamatan Bathin III Bungo, diduga Proyek Saluran Drainase dikerjakan asal jadi. (Edi)

    Komentar

    Tampilkan