• Jelajahi

    Copyright © Media Online
    Best Viral Premium Blogger Templates

    SMANSA Expo dan Reuni Akbar Alumni SMA Negeri 1 Tebo Tahun 2023 Sukses di Gelar

    JambarPost
    12/23/2023, 14:39 WIB Last Updated 2023-12-23T07:39:48Z

     

    Jambarpost.com, Tebo- Kegiatan SMANSA Expo dan Reuni Akbar Alumni SMA Negeri 1 Tebo Tahun 2023 di awali dengan kegiatan Kreasi Siswa dan Perlombaan antar Pelajar Se-Kecamatan Tebo Ulu Kabupaten Tebo sukses digelar.

    Ketua Panitia Pelaksana Pebriardi, S.Pd, M.Pd mengatakan, Starting kegiatan SMANSA Expo Tebo dan Reuni Akbar Alumni SMA Negeri 1 Tebo Tahun 2023 mengambil pusat kegiatan di Schoolyard terbuka hijau SMA Negeri 1 Tebo Jalan Lintas Padang Lamo Desa Teluk Kuali Kecamatan Tebo Ulu Kabupaten Tebo.

    Acara pembukaan SMANSA Expo (SMA Negeri 1 Tebo) di awali dengan tarian persembahan dari Siswa TK Pertiwi Desa Teluk Kuali, Pertunjukan Drama Musikal dan Penampilan Marching Band Siswa-siswi SMA Negeri 1 Tebo.


    Kegiatan Smansa Expo dan Reuni Akbar Alumni SMA Negeri 1 Tebo diawali dengan penampilan kreatif Siswa-siswi dan berbagai macam perlombaan antar pelajar Se-Kecamatan Tebo Ulu.

    Pebriardi, juga mengucapkan terima kasih atas peran alumni yang telah mengsukseskan SMANSA Tebo expo  dan Reuni Akbar SMAN 1 Tebo/SMA Teluk Kuali, dengan kehadiran dan peran Alumni semoga SMAN 1 TEBO depan menjadi Sekolah yang unggul dalam segala bidang.

    Dalam sambutanya, Agus Sulistiyo, S.Pd, M.Pd Kepala Sekolah SMAN 1 Kabupaten Tebo SMA tertua sekolah swasta 1980 SMA Kesuma Bakti, dan gedung pertama merupakan bantuan Gubernur Jambi saat dijabat Maskun Sopwan.

    Kemudian dinaikan statusnya pada tahun 1983 menjadi SMA Negeri Teluk Kuali. Hingga kini jabatan kepala sekolah sudah berganti 5 kali.
    Kita memiliki 27 orang GTK dan 9 Tenaga Kependidikan dengan total 438 siswa,” ungkapnya
    Sambung, ini kegiatan yang pertama kali SMA Negeri 1 Tebo lakukan degan nama “Smansa Expo dan Reuni Akbar Alumni SMA Negeri 1 Tebo Tahun 2023, sambungya.


    Tambah, Acara kegiatan ini kita lakukan selama dua hari penuh. Hari kemaren  (Rabu,20/12/23) dan puncak kegiatan acara Smansa Expo dan Reuni Akbar Alumni Tebo Tahun 2023  hari ini, Kamis, 21 Desember 2023. Ucap Agus Sulistiyo

    Lanjut, Untuk acara puncaknya hari ini dan Alhamdulillah hadir orang Nomor satu di Provinsi Jambi “Bapak Gubernur Al Haris” dan Bapak Pj Bupati Tebo “H. Aspan, ST”.


    Dalam sambutanya Gubernur Jambi Alharis mengatakan SMA ini merupakan yang tertua di Tebo, tentu sudah banyak sejarah dan alumni yang diciptakan.

    “Kita harapkan sekolah ini mencetak generasi hebat, dan dari sejarahnya banyak tamatan dari sini yang berpatisipasi membangun tebo,” katanya.

    Kemudian Bantuan UMKM 2,9 M untuk 200 penerima yang terdiri dari usaha yang dilakukan milenial UMKM dan emak-emak. (Ade)

    Komentar

    Tampilkan