BLANTERVIO103

Camat Rimbo Ulu Melaunching Penyaluran Bantuan Sosial Pangan dan Sembako Tahun 2020

Camat Rimbo Ulu Melaunching Penyaluran Bantuan  Sosial  Pangan dan Sembako Tahun 2020
1/30/2020


Jambarpost.com, Tebo- Camat Rimbo Ulu Tuslam S.Pt membuka secara resmi acara launching penyaluran bantuan sosial Program Bantuan Bansos Pangan Sembako 2020, di pusatkan di Desa Wanareja Kecamatan Rimbo Ulu, kamis (30/01/2020).

Ikhsan Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan Rimbo Ulu. mengatakan, Bansos Pangan Sembako merupakan bantuan yang diberikan kepada masyarakat tidak mampu dan teregister di basis data terpadu Kementerian Sosial bekerja sama dengan Bank penyalur dengan harapan dapat memberikan kemudahan kepada KPM untuk pemenuhan kebutuhan pangan mereka.

Ikhsan menambahkan, Bansos Pangan Sembako bertujuan untuk mengurangi beban pengeluaran serta memberikan nutrisi yang lebih seimbang kepada KPM secara tepat sasaran dan tepat waktu, sehingga ketahanan pangan di tingkat KPM dapat meningkat dan sekaligus sebagai mekanisme perlindungan sosial dan penanggulangan kemiskinan.

Dirinya merincikan, Jumlah penerima Bansos untuk Kecamatan Rimbo Ulu tahun 2020 sebanyak 991 KPM (Keluarga Penerima Manfaat), dengan melihat jumlah penerima manfaat Bansos Pangan Sembako ini merupakan bentuk kepedulian Pemerintah Daerah mengalokasikan anggaran yg tidak sedikit kepada warga yang miskin, dan berpedoman dari basis data terpadu (BDT) dari Kementrian Sosial Republik Indonesia.

Melalui kesempatan ini Camat Rimbo Ulu Tuslam S.PT, Kita tetap memberikan sosialisasi, Dirinya juga meminta pihak Desa agar tetap mengupdate data dengan melakukan verifikasi dan validasi data dengan mengaktifkan kembali Musdes dengan melibatkan tokoh masyarakat, RT, Dusun, dan lingkungan yang didampingi tenaga kesejahteraan. 

Lanjut Tuslam, Semua bantuan berbasis BDT yang tidak ada diusulkan di sini peran aktif Desa untuk mengawal data agar warganya yang tidak mampu bisa di usulkan masuk di BDT. Jadi, Pihaknya berharap kepada semua pihak yang terkait kerjasama yang baik untuk menuntaskan masalah kemiskinan dengan Berbasis Data Terpadu (BDT) agar tepat sasaran, dan maksudkan untuk memberikan nutrisi yang lebih seimbang yang dulunya cuma Beras sekarang ada tambahan Telur, dengan menggunakan kartu yang dibelanjakan melalui E WARONG.

Nurindah salah satu penerima Keluarga Penerima Manfaat (KPM) sangat terbantu dengan program sembako 2020 ini.(Ade)
Share This Article :
JambarPost

TAMBAHKAN KOMENTAR

7372650422351102218