Jambarpost.com, Bungo- Sebuah Prestasi yang Luar Biasa, Aan Sagita Merupakan salah satu Putra Terbaik Kabupaten Bungo Yang mewakili Provinsi Jambi Raih Duta Pendidikan Indonesia Agama (PIA) Dalam ajang Tingkat Nasional Putra Putri Pendidikan Indonesia Agama Tahun 2021 di Kota Bandung.
Saya mewakili Provinsi Jambi, kegiatan tersebut di adakan di Bandung dan di ikuti oleh seluruh Provinsi yang ada di Indonesia pada tanggal 5 Oktober 2021 lalu. Alhamdulillah saya di nobatkan sebagai Duta Pendidikan Indonesia Agama tahun 2021," ujarnya.
Lanjutnya, Saya sangat bersyukur kepada Allah SWT yang telah memberi amanah kemenangan ini, sehingga saya dapat mengharumkan nama Provinsi Jambi.
Saya ucapkan ribuan terimakasih kepada Ayah, Ibu dan keluarga yang telah mensupport saya. Dan juga kepada Gubernur Jambi, dan seluruh jajaran Pemprov Jambi serta seluruh masyarakat Provinsi Jambi," ujarnya.
Dan juga untuk Bupati Bungo beserta seluruh jajaran Pemkab Bungo, Camat Babeko, Kapolsek Babeko serta Rio dan Pemerintah Dusun Sepunggur saya menghaturkan ribuan terimakasih atas dukungan yang di berikan.
"Pencapaian ini saya persembahkan untuk masyarakat Provinsi Jambi, dan semoga kedepannya akan lahir putra putri terbaik yang bisa mengharumkan nama Provinsi Jambi di Tingkat Nasional nasional hingga internasional," harap Aan.
Untuk di ketahui riwayat pendidikan Aan Sagita ialah :
1. SDN 147 Kampung Baru, 2011 Tamat.
2. SMPN 2 Babeko, 2014 Tamat.
3. SMKN 2 Bungo, 2017 Tamat.
4. Dan saat ini tercatat sebagai mahasiswa aktif di Institut Agama Islam (IAI) Yasni Muarabungo.
Aan Sagita Berharap Semoga kedepannya putra putri terbaik kabupaten Bungo, Bisa meraih bermacam macam prestasi di tingkat Provinsi, Nasional, serta Internasional hingga dapat mengharumkan nama baik kabupaten Bungo, Provinsi Jambi yang sama sama kita cintai, tutup Aan Sagita. (Edi)