• Jelajahi

    Copyright © Media Online
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Camat Novi Satria Resmi Melepas Keberangkatan 42 Kafilah 8 Official Ikuti MTQ Tingkat Kabupaten Bungo, Kita Tetap Oftimis Para Kafilah Raih juara

    JambarPost
    6/16/2023, 21:30 WIB Last Updated 2023-06-16T14:30:38Z

     

    Jambarpost.com, Bungo- Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ )merupakan salah satu agenda Rutin pemerintah Kabupaten Bungo dibawah pimpinan Bupati Bungo H.Mashuri Beserta Jajaran Pemkab Bungo dalam agenda Rutin pemkab Bungo MTQ selalu diadakan setiap tahun di kabupaten Bungo mulai dari tingkat Dusun, kelurahan, Tingkat kecamatan Dan Tingkat kabupaten Bungo.


    MTQ tingkat Kabupaten Bungo yang ke-51 ini akan Berlangsung di Kecamatan Tanah Tumbuh Kabupaten Bungo, terhitung dari tanggal 16 Juni 2023 hingga 20 Juni 2023.


    Musabaqoh Tilawatil Qur'an MTQ Bertujuan mendekatkan jiwa umat Islam kepada kitab suci Al-Qur'an bukan hanya membaca saja tetapi juga meningkatkan semangat untuk memahami serta mengamalkan dalam kehidupan kita sehari-hari serta mewujudkan generasi penerus bangsa dalam bidang Al Qur'an.

    Bertempat di Halaman kantor Camat Bathin III Bungo Novi Satria S.Sos.secara Resmi melepaskan Keberangkatan 42 Kafilah 8 Official untuk mengikuti musabaqoh Tilawatil Qur'an Tingkat kabupaten Bungo pada Jum'at (16/06/2023) acara pelepasan para kafilah di wilayah kecamatan Bathin III Bungo diikuti jajaran pemerintah Kecamatan Kepala KUA Bathin III Bungo beserta jajaran para Datuk Rio Datin Rio para Lurah para BPD serta dihadiri secara langsung para orang tua peserta kafilah.


    Dalam sambutan di acara pelepasan 42 Kafilah 8 Official Novi Satria menyampaikan Ucapan terimakasih kepada Bupati Bungo H.Mashuri pemkab Bungo yang sangat mendukung kegiatan Rutin Tahunan MTQ mulai dari tingkat Kecamatan hingga sampai ketingkat Kabupaten Bungo dan terimakasih kepada jajaran pemerintah Kecamatan Bathin III Bungo, pemerintah KUA Bathin III Bungo pemerintah Dusun Datuk Rio Datin Rio Lurah BPD para Official serta seluruh orang tua para peserta MTQ di wilayah kecamatan Bathin III Bungo Alhamdulillah pada hari ini kita dapat hadir bersama sama dalam acara pelepasan kafilah kecamatan Bathin III Bungo.


    Camat Novi Satria Berpesan kepada seluruh peserta kafilah untuk selalu menjaga kesehatan hadapi semua cabang perlombaan dengan tenang , konsentrasi,dan selalu  berupaya dengan baik tentunya hasil nya akan mendapatkan yang terbaik agar bisa membanggakan orang tua keluarga,dan nama baik kecamatan Bathin III Bungo.

    Kita tetap optimis  insha Allah penampilan para peserta Kafilah Bathin III Bungo Akan Berhasil Meraih Juara diberbagai cabang perlombaan, tutur Camat Bathin III Bungo Novi Satria. (Edi)

    Komentar

    Tampilkan